Startup Halodoc PHK Karyawan Imbas Kondisi Ekonomi dan Politik

Startup kesehatan atau healthtech Halodoc melakukan pemutusan hubungan kerja alias PHK. Hal ini karena kondisi makroekonomi, politik dan geopolitik. “Menghadapi iklim industri saat ini, kami perlu menyiapkan organisasi yang tanggap dengan perubahan masa depan,” kata VP Government Relations and Corporate Affairs Halodoc Adeline Hindarto. “Oleh karena itu, Halodoc harus melakukan rightsizing,” Adeline menambahkan. Namun ia tidak memerinci jumlah karyawan yang di-PHK. Adeline mengatakan adanya perubahan besar dalam situasi makroekonomi, politik dan geopolitik secara global maupun domestik saat ini, mengharuskan seluruh pelaku bisnis untuk terus beradaptasi. Pelaku bisnis mulai mengevaluasi strategi secara berkala hingga bertransformasi demi memastikan rencana terbaik dalam menghadapi dinamika industri.

Search