Partai Golkar tengah berjibaku dengan waktu setelah terpilihnya Agus Gumiwang Kartasasmita menjadi Plt Ketua Umum Golkar menggantikan Airlangga Hartarto yang mengundurkan diri. Saat ini, Partai Golkar mau tidak mau harus mengambil langkah gesit guna menentukan ketua umum definitif sebelum pembukaan pendaftaran calon kepala daerah untuk Pilkada pada 27-29 Agustus 2024. Golkar pun telah menentukan agenda Rapimnas dan Munas pada 20 Agustus 2024. Munas digelar untuk menentukan ketua umum definitif. Tak sedikit yang memprediksi bahwa pelaksanaan Munas nanti tidak akan diwarnai gejolak internal. Sebab, Golkar tak ingin membuang sisa waktu yang ada karena agenda pelaksanaan Pilkada 2024 semakin dekat.
Golkar juga diprediksi bakal mengubah Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) guna memberi peluang bagi kandidat yang berasal dari eksternal Golkar.
Setelah dipercaya menjadi Plt Ketua Umum Golkar, Agus Gumiwang langsung mengemban tugas untuk mengawal pelaksanaan Munas untuk mendapatkan Ketua Umum Golkar definitif. Adapun pelaksanaan Munas akan berlangsung pada 20 Agustus 2024. Agenda Munas kali ini dilaksanakan lebih cepat dari jadwal semula yang direncanakan berlangsung Desember 2024. Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono menjelaskan, pelaksanaan Munas dipercepat karena partainya harus sudah memiliki ketua umum definitif sebelum pendaftaran calon kepala daerah pada 27-29 Agustus 2024.