Sikap Politik PDI-P Diharapkan Tak Berubah Setelah Pertemuan Prabowo-Megawati

Sejumlah partai koalisi yang tergabung dalam pemerintahan Prabowo mengomentari perjumpaan Prabowo dan Megawati. Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional, Eddy Soeparno, mengatakan tergabungnya PDI-P ke koalisi pemerintah nanti akan menjadi kewenangan prerogatif Prabowo selaku pemimpin koalisi. Ia menyambut positif segala bentuk kerja sama politik yang akan dijalin pemerintah. Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Hanif Dhakiri mengatakan pihaknya terbuka atas ruang kerja sama politik yang akan dibangun oleh Prabowo.

Politisi PDI-P, Muhammad Guntur Romli, mengungkapkan, sikap partainya konsisten untuk berada di luar pemerintahan. Meski begitu, Guntur tidak menutup kemungkinan terjalinnya kolaborasi dengan pemerintah.

Pakar politik dari Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Adi Prayitno, menyampaikan sejatinya publik berharap besar agar PDI-P tetap menjadi partai penyeimbang. Menurut Adi, semestinya PDI-P tetap bertahan sebagai partai yang berada di luar pemerintah untuk menjaga sehatnya iklim demokrasi.

Search