Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-bangsa Antonio Guterres secara terpisah mengirim surat kepada Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky. Ia ingin bertemu dengan Putin dan Zelensky untuk mencoba mengakhiri perang Rusia Ukraina yang telah berlangsung selama dua bulan.
Juru bicara PBB Stephane Dujarric mengatakan pada Rabu bahwa Guterres telah mengirim surat ke misi PBB di Rusia dan Ukraina. Guterres meminta Putin untuk menerimanya di Moskow dan Zelenskyy untuk menyambutnya di Kyiv. “Sekretaris Jenderal ingin membahas langkah-langkah mendesak untuk mewujudkan perdamaian di Ukraina dan masa depan multilateralisme berdasarkan Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa dan hukum internasional,” kata Dujarric.
Sebelumnya dalam seruan Paskah, Guterres menyerukan gencatan senjata empat hari selama Pekan Suci Kristen Ortodoks. Gencatan senjata ini untuk memungkinkan evakuasi warga sipil dan pengiriman bantuan kemanusiaan ke daerah-daerah yang terkena dampak parah.