RI-China Segera Bentuk Tim Garap Kereta Cepat Jakarta-Surabaya

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan RI dan China bakal segera membentuk tim khusus untuk membangun proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya. Hal tersebut Luhut ungkapkan usai Pertemuan ke-4 High Level Dialogue and Cooperation Mechanism (HDCM) RI Republik Rakyat China (RRC) di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, pekan ini. “Kereta api cepat Jakarta-Surabaya kami sepakat segara tim dibentuk,” ucap Luhut seperti dikutip dari akun Instagram resminya, @luhut.padjaitan, Minggu (21/4).

Menurutnya, proyek kereta cepat harus diteruskan ke Surabaya. Ia yakin proyek ini bakal berhasil layaknya Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Apalagi, kata Luhut, Kereta Cepat Jakarta-Bandung terus mengalami jumlah peningkatan penumpang sejak peluncurannya, sampai pada puncak arus mudik Lebaran lalu. “Ini sekaligus menjadi bukti bahwa proyek ini selayaknya dapat dilanjutkan sampai ke Surabaya,” kata Luhut.

Search