RI-Arab Saudi Perdalam Hubungan Ekonomi

Indonesia dan Arab Saudi sepakat memperdalam hubungan ekonomi. Pada saat yang sama, kedua negara mendorong perundingan damai pada perang di Ukraina yang memiliki dampak negatif terhadap ketersediaan pangan dan energi dunia.

Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi seusai pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Arab Saudi Pangeran Faisal bin Farhan al-Saud di Jakarta, Selasa (7/6/2022).

Retno mengatakan, meski pandemi memperburuk situasi perekonomian dunia, hubungan perdagangan Indonesia-Arab Saudi beberapa waktu terakhir cenderung meningkat. Kemenlu mencatat, nilai perdagangan Indonesia-Arab Saudi pada 2021 meningkat lebih dari 40 persen dengan total nilai 5,5 miliar dollar AS (sekitar Rp 70 triliun). Tren ini, ujar Retno, terus meningkat sampai kuartal pertama 2022.

Guna mendorong keseimbangan neraca perdagangan kedua negara, Retno mengatakan, Pemerintah Indonesia meminta Arab Saudi membuka pasarnya bagi produk asal Indonesia, seperti mobil penumpang (otomotif), produk minyak sawit, ikan olahan, dan unggas.

Search