Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksi menguat pada perdagangan hari ini, Senin (11/7). CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas William Surya Wijaya menuturkan IHSG akan menguat didorong aliran modal asing yang terus masuk ke pasar modal, sejak akhir 2021 sampai perdagangan saham Jumat (8/7).
“Mengawali pekan ketiga pertengahan 2022, IHSG masih menunjukkan daya tarik bagi investor untuk berinvestasi ke dalam pasar modal Indonesia, tercermin dari capital inflow yang tercatat,” ungkap William dalam risetnya, dikutip Senin (11/7).