Menteri Pertanian Australia akan Kunjungi Indonesia, Bantu Tangani PMK

Menteri Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan Australia Murray Watt akan menggelar pertemuan tatap muka dengan mitranya di Indonesia pekan ini. Pertemuan dilakukan untuk membantu Indonesia menghentikan penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK). “Pemerintahan Albanese mengambil tindakan tegas terhadap PMK baik di dalam maupun luar negeri. Pendekatan dua arah ini merupakan langkah untuk memperkuat pertahanan biosekuriti di dalam negeri, serta mendukung Indonesia dalam menangani dan menghentikan wabah yang terjadi,” kata Menteri Watt.

Menteri Watt mengatakan kunjungannya adalah dalam rangka upaya melawan PMK, membangun upaya-upaya biosekuriti yang baru. Upaya-upaya tersebut juga antara lain mencakup pemindaian ekstra terhadap pelancong, bagasi dan surat, anjing pendeteksi biosekuriti, serta informasi lebih lanjut untuk pelancong dan petunjuk di bandara. Kunjungan delegasi tingkat tinggi ini disebutkan menunjukkan sikap yang sejalan antara pemerintah dengan sektor pertanian, untuk memastikan sektor pertanian Australia tetap aman. PM Albanese menawarkan vaksin dan keahlian teknis untuk membantu Indonesia menangani PMK. “PMK akan memiliki dampak yang signifikan terhadap sektor pertanian Australia jika mencapai kawasan kami, dan kami mengambil langkah-langkah praktis untuk mencegahnya,” tambah Menteri Watt.

Search