Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto bertolak menuju Amman, Kerajaan Yordania Hasyimiyah, Minggu (13/4/2025), usai menyelesaikan rangkaian kunjungan resmi di Doha, Qatar. Prabowo meninggalkan Doha setelah menggelar sejumlah agenda penting, termasuk pertemuan bilateral dengan Emir Qatar, Sheikh Tamim Bin Hamad Al-Thani. Kedua pemimpin juga menyaksikan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) tentang Dialog Strategis antara Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Qatar. Prabowo mengungkapkan, Qatar akan berinvestasi ke Badan Pengelola Investasi (BPI) Daya Anagata Nusantara (Danantara) senilai 2 miliar dolar AS.
Kunjungan Prabowo ke Yordania dijadwalkan akan mencakup pertemuan dengan Raja Abdullah II bin Al-Hussein, serta pembahasan penguatan kerja sama bilateral di berbagai bidang. Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju Amman adalah Menteri Luar Negeri Sugiono dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.