Gerindra: Prabowo Tambah Kuat jika Demokrat Bergabung

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengungkapkan pihaknya masih membuka pintu untuk parpol lain yang ingin mendukung Prabowo Subianto sebagai bakal capres. Hal ini disampaikan Muzani setelah bertemu sejumlah pengurus Partai Demokrat di kantor DPP Partai Demokrat (20/7/2023). Muzani juga mengklaim dalam waktu dekat ada parpol yang bakal mendeklarasikan diri mendukung Prabowo pada Pilpres 2024.

Saat ini Gerindra sudah bekerja sama dengan Partai Kebangkitan Bangsa dan membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya. Menurut Muzani, Gerindra masih terus bergerilya untuk mendekati berbagai parpol baik yang ada di dalam maupun luar Senayan. Diketahui, sampai saat ini baru Partai Bulan Bintang yang menyatakan bakal memberikan dukungan pada Prabowo. Deklarasi itu rencananya digelar pada 30 Juli 2023. Selain itu, Gerindra saat ini juga masih menjalin komunikasi dengan Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional.

Di sisi lain, Muzani mengaku pihaknya menghormati posisi politik Partai Demokrat yang saat ini telah membentuk Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dan mendukung Anies Baswedan sebagai bacapres. Tetapi, kans Prabowo bakal semakin besar memenangkan kontestasi elektoral ke depan jika Demokrat memberikan dukungan.

Search