26 Persen dari Investasi Rp1.418 T RI di 2023 Masuk Ke Hilirisasi

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengatakan dari total realisasi investasi sebesar Rp1.418 triliun yang masuk ke Indonesia pada 2023, 26 persen masuk ke sektor hilirisasi. Bahlil mengatakan investasi di sektor hilirisasi sangat penting agar Indonesia bisa keluar dari jebakan middle income trap. Dengan hilirisasi, katanya, lapangan pekerjaan yang berkualitas bisa diciptakan. Karenanya, ia berharap menteri investasi selanjutnya tetap melanjutkan hilirisasi.

Bahlil sebelumnya mengakui kemiskinan di daerah hilirisasi pertambangan masih tinggi. Bahlil mengatakan investasi hilirisasi harus adil bagi investor, pemerintah pusat, pemerintah daerah, pengusaha daerah, dan rakyat. Karenanya, Kementerian Investasi mengeluarkan aturan di mana setiap investasi yang masuk wajib berkolaborasi dengan pengusaha dan UMKM lokal.

Search