Larangan Social Commerce, Wamenkominfo: Kami tak Menutup Pintu Inovasi
Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Nezar Patria memastikan, Indonesia tidak menutup pintu inovasi perusahaan teknologi seperti TikTok dalam mengembangkan bisnisnya di Indonesia. Namun, Nezar meminta perusahaan tersebut mesti mematuhi aturan yang berlaku. Nezar menjelaskan, pemerintah mendukung inovasi digital yang dilakukan para developer internasional. Saat ini, banyak perusahaan teknologi internasional