Kemenkes Luncurkan Platform Integrasi Data Layanan Kesehatan SATUSEHAT
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) meluncurkan Indonesia Health Services (IHS) sebagai platform transformasi dan integrasi data layanan kesehatan nasional dengan nama SATUSEHAT di Hotel Raffles Jakarta, Selasa, 26 Juli 2022. Platform ini sebagai upaya menghadirkan layanan kesehatan yang lebih baik melalui transformasi digital. SATUSEHAT merupakan sebuah platform konektivitas data, analisis, dan layanan untuk mendukung