KEGIATAN

Pemerintah Targetkan Rasio Pajak 2024 Sebesar 9,55%, Lebih Rendah dari RPJMN

Pemerintah melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak mengungkapkan indikator rasio pajak pada tahun politik 2024 di rentang 8,59% hingga 9,55% terhadap produk domestik bruto (PDB). Indikator yang dimuat dalam Laporan Tahunan DJP 2022 yang baru saja rilis pada pekan lalu, menyantumkan bahwa target tersebut naik dari target 2023 di rentang 8,59%-9,55%. Melihat lebih lanjut, target tersebut tercatat lebih rendah dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, dengan target rasio pajak pada 2024 yang dicanangkan sebesar 10,7%-12,3%.

Selengkapnya »

Ridwan Kamil Ditunjuk Jadi Kurator IKN, Istana Negara Antibarat

Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menunjuk Ridwan Kamil untuk menjadi kurator dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) itu mengaku mendapatkan tugas dari orang nomor satu di Indonesia itu untuk mengevaluasi semua arsitektur proyek infrastruktur di IKN. “Iya saya diberi mandat sebagai kurator IKN. Artinya, atas nama presiden mengevaluasi semua proyek fisik yang ada di sana,” imbuhnya di kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (12/12/2023).

Selengkapnya »

Debat Capres: Anies Bilang Prabowo Tak Tahan jadi Oposisi karena Sulit Berbisnis

Peneliti Pusat Kajian Anti Korupsi Universitas Gajah Mada (UGM), Zaenur Rohman menyayangkan pernyataan pembuka dalam debat perdana calon presiden Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang digelar Selasa (12/12/2023). Menurut Zaenur, ketiga calon presiden tidak ada menaruh perhatian khusus pada hukum dan berkaitan dengan tingkat korupsi yang suram. “Saya melihat memang program korupsi tidak cukup ditunjukkan dengan jelas apa problemnya dan bagaimana tawaran solusinya,” ucap Zaenur.

Selengkapnya »

DJP Undur Target Implementasi NIK Jadi NPWP ke Juli 2024

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) memutuskan implementasi penuh Nomor Induk Kependudukan (NIK) sebagai Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) akan dijalankan pada 1 Juli 2024. Waktu implementasi NIK menjadi NPWP ini mundur dari 1 Januari 2024 karena disesuaikan dengan berlakunya sistem inti perpajakan (Core Tax Administration System/CTAS).

Selengkapnya »

Perang Gaza Terus Berkecamuk, Warga Palestina Ancam Eksodus Besar ke Mesir

Pemerintah Israel pada Senin (11/12/2023) membantah bahwa pihaknya bermaksud untuk mendorong warga Palestina yang mencari perlindungan dari pengebomannya di Gaza melintasi perbatasan ke Mesir. Sementara badan-badan bantuan internasional mengatakan bahwa kelaparan telah menyebar di kalangan penduduk sipil di daerah yang terkepung tersebut. Di tengah krisis kemanusiaan yang semakin memburuk, pejuang Hamas dan tentara Israel bertempur di seluruh wilayah. Sementara itu, para pejuang militan Hamas berusaha menghalangi tank-tank Israel, agar tidak dapat maju melalui jalan-jalan yang hancur.

Selengkapnya »

Pemerintah Belum Tetapkan Prokes untuk Nataru

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memastikan hingga saat ini pemerintah belum menetapkan kebijakan protokol baru khususnya protokol kesehatan (prokes) bagi pelaku perjalanan selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024, meskipun kasus Covid-19 dilaporkan akhir-akhir ini mengalami peningkatan. Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengatakan, pemerintah saat ini hanya memberikan imbauan dan belum memberikan sederet kewajiban yang harus dipenuhi oleh pelaku perjalanan dalam melaksanakan mudik atau perjalanan pada periode Nataru 2023/2024.

Selengkapnya »

Mitigasi Guncangan Eksternal, Asean+3 Sepakat Bentuk Rapid Financing Facility

Negara anggota Asean+3 sepakat membentuk Rapid Financing Facility (RFF) di bawah Chiang Mai Initiative Multilateralization (CMIM). Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono menyampaikan bahwa pembentukan RFF tersebut bertujuan untuk memberikan likuiditas kepada negara yang memiliki kebutuhan balance of payment (BOP), akibat guncangan eksternal.

Selengkapnya »

Sudah 18.205 Orang Tewas dan 49.645 Terluka Akibat Serangan Israel di Gaza

Jumlah korban jiwa akibat serangan Israel ke Gaza sejak 7 Oktober terus bertambah. Kementerian kesehatan Gaza mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Senin (11/12), kini sedikitnya 18.205 orang tewas dan 49.645 lainnya luka-luka. Sementara itu, sebagian besar dari 2,3 juta penduduk Gaza telah terusir dari rumah mereka. Sulit untuk menemukan tempat berlindung atau bahkan makanan, di daerah kantong yang padat penduduknya.

Selengkapnya »

TikTok Shop Buka Lagi, Menteri Teten Wanti-Wanti 5 Hal Penting Ini

PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) bersama dengan platform entertaiment global TikTok baru saja mengumumkan bahwa akan melakukan kemitraan strategis untuk memperkuat pertumbuhan ekonomi digital Indonesia dengan fokus pada pemberdayaan serta perluasan pasar bagi pelaku UMKM nasional. Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM), Teten Masduki, menekankan agar TikTok dan GoTo mematuhi regulasi yang ada di Indonesia, khususnya Permendag Nomor 31 Tahun 2023 tentang Perizinan Berusaha, Periklanan, Pembinaan, dan Pengawasan Pelaku Usaha dalam Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PMSE).

Selengkapnya »

Menko Polhukam: Ada Pihak Internal Terlibat TPPO Pengungsi Rohingya

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud Md, mengatakan ada pihak internal di Indonesia yang melakukan dugaan tindak pidana perdagangan orang (TPPO), terkait kedatangan pengungsi Rohingnya ke Indonesia. “Hasil rapat yang saya pimpin bersama beberapa kementerian, masalah Rohingya itu memang ada pihak internal kita yang menjadi bagian atau jaringan TPPO, sehingga memang mereka dikirim untuk dijual seberapa, nanti dikirim lagi kemana, itu ada sindikatnya,” kata Mahfud melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (9/12/2023).

Selengkapnya »

Ekonomi Tumbuh di Atas 5%, Tapi Warga RI Makan Tabungan!

Kinerja ekonomi Indonesia masih mencatatkan performa positif. Presiden Joko Widodo atau Jokowi pernah mengaku bangga karena pertumbuhan ekonomi Indonesia terjaga di kisaran 5% secara beruntun sejak kuartal IV-2021 sebesar 5,02% hingga kuartal II-2023 sebesar 5,17%. Inflasi juga dianggap tetap berada di level yang terjaga. Namun, kondisi ekonomi yang diklaim pemerintah

Selengkapnya »

Jokowi Bakal Wariskan Utang Nyaris Rp9.000 Triliun saat Lengse

Ekonom memperkirakan jumlah utang pemerintah yang akan diwariskan saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) lengser akan nyaris menyentuh angka Rp9.000 triliun. Ekonom Bright Institute Awalil Rizky melihat dengan penambahan utang yang terus terjadi setiap tahunnya, utang pemerintah pada 2024 akan mencapai Rp8.900 triliun. Dalam paparan posisi utang dan rasio utang atas PDB melalui kanal X @AwalilRizky, terlihat utang mulai meningkat secara signifikan sejak Jokowi terpilih sebagai Presiden RI menggantikan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) 10 tahun silam.

Selengkapnya »
Search