Subsidi Tertutup untuk Solar
Pemerintah akan mengubah skema penyaluran solar bersubsidi, khususnya untuk konsumen pengguna transportasi darat. Pembahasan payung hukumnya tengah bergulir. Koordinator Pengaturan BBM Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas, I Ketut Gede Aryawan, menjelaskan bahwa penyaluran solar bersubsidi untuk kategori konsumen tersebut akan dibuat tertutup. “Ke depan, siapa yang terdaftar, dia yang boleh mengisi solar subsidi,” ungkapnya.