KEGIATAN

Jokowi: Presiden Putin Jamin Keamanan Ekspor Pangan dari Ukraina

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di Moscow, Rusia, Kamis (30/6). Dalam pertemuan ini, kedua pemimpin membahas terkait masalah rantai pasok pangan dan juga pupuk yang terdampak akibat perang. Akibatnya, ratusan juta masyarakat di dunia, khususnya di negara-negara berkembang terancam akan mengalami krisis pangan dan kelaparan. Dalam keterangan pers bersama usai pertemuan, Jokowi menyampaikan adanya jaminan keamanan dari Presiden Putin untuk Ukraina agar bisa melanjutkan ekspor produk pangan, terutama melalui jalur laut.

Selengkapnya »

Pertamina Sebut Kebijakan Beli Pertalite Pakai MyPertamina Bukan untuk Pembatasan

Direktur Pemasaran Regional PT Pertamina Patra Niaga Mars Ega Legowo Putra menyebut sistem pembelian pertalite dan solar menggunakan aplikasi MyPertamina mulai 1 Juli bukan untuk membatasi pembelian. Kebijakan itu diambil agar konsumen yang berhak mendapatkan BBM bersubsidi terdaftar dalam database. Mars menjelaskan, melalui MyPertamina, perseroan dapat menghimpun data siapa saja konsumen Pertalite dan Solar selama ini. Di samping itu, penggunaan aplikasi MyPertamina juga mendorong reformasi subsidi,dari barang ke orang. Artinya, penjualan Pertalite dan Solar bisa benar-benar tepat sasaran kepada masyarakat yang berhak mendapatkan BBM bersubsidi.

Selengkapnya »

Kendalikan PMK, Pemerintah Percepat Vaksinasi-Batasi Lalin Hewan Ternak

Pemerintah terus melakukan penanganan dan mengendalikan penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang telah menyebar di 19 Provinsi. Dengan demikian, Pemerintah membentuk Satgas Penanganan PMK di Tingkat Nasional melalui Keputusan Menko Perekonomian selaku Ketua Komite PC-PEN, yakni Keputusan Nomor 2 Tahun 2022. Dalam Rapat Koordinasi Terbatas (Rakortas) Pembahasan Penanganan Penyakit Mulut dan Kuku pada Hewan Ternak, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto membahas update perkembangan upaya penanganan serta penyiapan anggaran untuk penanganan penyakit PMK.

Selengkapnya »

Perlu Mendorong Solidaritas Pangan Dunia

Di tengah ancaman kelaparan dunia akibat krisis pangan, beberapa kalangan mengusulkan perlunya mendesain solidaritas pangan global. Solidaritas itu penting karena setelah terjadi kelangkaan pasokan akibat produksi dan jalur distribusi terganggu, beberapa negara produsen mengambil kebijakan proteksi pangan nasional dengan menghentikan ekspor. Sekitar 70 persen pasokan pangan dunia dikuasai oleh sepuluh negara pengekspor. Maka, ancaman krisis pangan ini menjadi pelajaran bagi negara yang menggantungkan ketahanan pangannya dari impor. Presiden Jokowi dalam Konferensi Tingkat-Tinggi (KTT) G7 menyerukan agar negara G7 dan G20 bersama-sama mengatasi krisis pangan yang mengancam 323 juta orang, terutama di negara berkembang.

Selengkapnya »

Pertumbuhan Kredit Perbankan Melambat

Laju pertumbuhan kredit perbankan sedikit melambat pada bulan Mei 2022 dibandingkan bulan sebelumnya. Bank Indonesia (BI) mencatat, penyaluran kredit pada Mei 2022 tumbuh sebesar 9,03% year on year (yoy). Sementara pada bulan April 2022, fungsi intermediasi perbankan tumbuh 9,1% yoy. BI menyatakan, pertumbuhan kredit terjadi di seluruh kelompok bank dan hampir di seluruh sektor ekonomi. Terutama pada segmen kredit korporasi dan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), seiring berlanjutnya pemulihan aktivitas korporasi dan rumah tangga. Pertumbuhan kredit UMKM naik sebesar 16,97% yoy pada Mei 2022.

Selengkapnya »

Ekonom: Beli BBM Pakai MyPertamina Timbulkan Kesulitan di Lapangan

PT Pertamina mewajibkan pengguna Pertalite dan Solar untuk mendaftarkan diri sebelum membeli Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi. Pendaftaran dibuka pada 1 Juli 2022 melalui website MyPertamina https://subsiditepat.mypertamina.id/. Terkait dengan hal tersebut, Pengamat Ekonomi IndiGo Network, Ajib Hamdani menilai pembelian BBM subsidi (Pertalite dan Solar) menggunakan aplikasi MyPertamina akan menyulitkan masyarakat. Terlebih tidak semua masyarakat memiliki smartphone dan melek terhadap teknologi.

Selengkapnya »

Dunia Tidak Punya Waktu Panjang Selesaikan Gangguan Pasokan Pangan

Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat berbicara pada sesi kedua Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) negara-negara industri maju G7 di Elmau, Jerman, Senin (27/6), mendesak negara-negara kelompok G7 dan G20 melakukan upaya bersama dalam mengatasi krisis pangan. Desakan tersebut disampaikan Presiden Jokowi karena dunia tidak memiliki waktu yang panjang untuk menyelesaikan gangguan rantai pasok pangan akibat kelangkaan dan kenaikan harga komoditas pangan serta pupuk.

Selengkapnya »

Pemerintah Dinilai Kurang Serius Tangani Wabah Penyakit Kuku dan Mulut

Dalam rapat kerja dengan Eselon I Kementerian Pertanian di kompleks parlemen di Jakarta, Senin (27/6), Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat (PR) Sudin menuduh Kementerian Pertanian tidak serius menangani wabah penyakit kuku dan mulut yang menyerang sapi dan kerbau. Dia menambahkan dalam rapat bulan lalu dengan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, pihaknya sudah meminta Kementerian Pertanian memperketat lalu lintas hewan ternak untuk menekan penyebaran virus kuku dan mulut yang tampaknya belum terlaksana.

Selengkapnya »

G7 akan Perberat Sanksi Terhadap Rusia

Negara G7 pada Selasa (28/6/2022) akan menyepakati paket baru sanksi bersama yang ditujukan untuk menekan Rusia terkait perang di Ukraina, kata seorang pejabat tinggi Amerika Serikat, Senin (27/6/2022). Kelompok tujuh negara demokrasi kaya itu juga akan menuntaskan rencana untuk menetapkan pembatasan terhadap harga minyak Rusia. Pengumuman tersebut muncul di tengah kabar bahwa Rusia untuk pertama kalinya dalam beberapa dasawarsa tampaknya akan gagal memenuhi jadwal pembayaran utang.

Selengkapnya »

Stagflasi Bayangi Ekonomi RI ke Depan

Bank Indonesia (BI) mengingatkan risiko stagflasi global masih akan membayangi ekonomi Indonesia ke depan, meskipun beberapa lembaga pemeringkat internasional sangat yakin dengan prospek ekonomi nasional. Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti, dalam rapat kerja dengan Badan Anggaran DPR di Jakarta, Senin (27/6), mengatakan pihaknya melihat situasi global masih sangat rentan sekali sehingga rentan pula pada asumsi makro.

Selengkapnya »

Harga Pangan Melambung, Distribusi Perlu Perbaikan

Hampir seluruh jenis komoditas pangan berada pada level harga yang tinggi dalam sebulan terakhir. Kalaupun ada yang komoditas yang turun, harga sebanding dengan kenaikan sebelumnya. Tak heran, sasaran tembak kembali mengarah ke pemerintah yang gagal mengantisipasi lonjakan harga ini. Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan (Kemdag) Oke Nurwan mengharapkan harga pangan, khususnya cabai dan bawang merah yang naik drastis belakangan ini, akan kembali turun mulai bulan Juli 2022.

Selengkapnya »

Bunga Acuan BI Memang Belum Perlu Naik

Sebagaimana diketahui, akhir pekan lalu (Kamis, 22 Juni) BI telah menetapkan bahwa BI-7DRR tetap berada di level 3,50 persen. Sebagian kalangan menilai kebijakan BI ini bertentangan dengan arus utama di pasar uang yang menghendaki agar BI menaikkan BI-7DRR. Alasannya, suku bunga acuan di beberapa negara telah naik mengikuti kenaikan suku bunga acuan bank sentral Amerika Serikat atau the Fed Fund Rate (FFR). Terlebih lagi, dalam beberapa pekan terakhir, nilai tukar rupiah berada dalam tren melemah seiring dengan sentimen negatif akibat kenaikan FFR.

Selengkapnya »
Search