KEGIATAN

Pembatasan Dinilai Jadi Jalan Tengah

Membengkaknya subsidi bahan bakar minyak (BBM) hingga lebih dari Rp 500 triliun membuat pemerintah dalam posisi dilematis. Langkah menaikkan atau menahan harga BBM sama-sama memiliki risiko yang cukup besar. Pembatasan konsumsi sekaligus memastikan pengguna BBM bersubsidi tepat sasaran dinilai menjadi jalan tengah untuk memastikan APBN tidak terlalu terbebani dan menjaga inflasi terkendali. Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelumnya menyatakan bahwa anggaran subsidi energi tahun ini membengkak menjadi Rp 502 triliun. Menurut Jokowi, nilai subsidi itu sudah terlalu besar dan pemerintah belum tentu bisa menahan beban tersebut dalam jangka waktu yang lama.

Selengkapnya »

Tanggapi Isu Mie Instan, Kementan Berharap Pelaku Industri Komitmen Jaga Harga Produk Pangan

Kondisi Indonesia memang masih terbilang aman dari krisis pangan global. Ketersediaan komoditas pangan strategis masih terjamin dan harga relatif stabil. Meski begitu, Kementerian Pertanian (Kementan) meminta masyarakat dan pelaku industri pangan untuk terus waspada terhadap potensi krisis pangan global. Kuntoro Boga Andri Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementan mengatakan, Kementan merespon positif pernyataan salah satu pelaku industri pangan olahan berbasis gandum yang menyebutkan kenaikan harga produk pangan olahan (mie instan) tidak akan signifikan. Pemerintah termasuk Kementan mengharapkan semua pelaku industri pangan terus berkomitmen untuk menjaga harga produk mereka.

Selengkapnya »

Ukraina Ekspor 370 Ribu Ton Biji-bijian untuk Atasi Kerawanan Pangan Global

Ukraina mengekspor lebih dari 370 ribu ton biji-bijian pada minggu pertama setelah pengumuman kesepakatan yang ditengahi oleh Turki dan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk mengatasi kerawanan pangan global. Sebanyak dua belas kapal yang membawa ratusan ton biji-bijian dan bahan makanan tersebut telah diizinkan meninggalkan Pelabuhan Ukraina, menurut laporan kantor berita Turki, Anadolu, yang mengutip pernyataan koordinator sementara PBB di Pusat Koordinasi Gabungan (JCC), Frederick Kenney. Kapal-kapal tersebut dimuati dengan jagung dan bahan makanan lainnya. Pengiriman gandum pertama Ukraina diperkirakan akan dilakukan minggu depan.

Selengkapnya »

Menkeu: Kendalikan Konsumsi BBM Subsidi

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengatakan, APBN pada tahun ini sudah sangat dibebani oleh subsidi kepada masyarakat, khususnya subsidi energi BBM. Menkeu mengatakan, anggaran subsidi Pertalite dan solar akan melonjak akibat perubahan kurs rupiah, deviasi harga minyak dunia, serta volume yang meningkat. “Oleh karena itu, Pertamina diminta untuk mengendalikan (konsumsi Pertalite dan solar) agar APBN tidak mengalami tekanan tambahan,” kata Sri saat konferensi pers APBN Kita, Kamis (8/11).

Selengkapnya »

Ancaman Iklim Kritis

Perubahan iklim berdampak luas pada kehidupan masyarakat. Bahkan kini diprediksi ilmuwan berada pada titik kritis yang bisa makin serius. Ada sejumlah indikator memperkuat sinyalemen itu. Berdasarkan kajian Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), laju kenaikan suhu dalam 42 tahun terakhir di Indonesia rata-rata 0,02 hingga 0,44 derajat Celsius per dekade. Tren kenaikan ini diproyeksikan berkelanjutan bila tak dilakukan mitigasi serius.

Selengkapnya »

Kenaikan Suku Bunga The Fed Ciptakan Stagflasi di Seluruh Dunia

Kenaikan suku bunga yang terlalu agresif oleh Federal Reserve Amerika Serikat (AS) menciptakan stagflasi di seluruh dunia. Kebijakan The Fed ini tidak serta merta akan mengatasi akar penyebab inflasi domestik, kata seorang ekonom terkenal di Amerika Serikat. “Bank sentral di Amerika Serikat sudah terlalu agresif dalam menaikkan suku bunga padahal sebenarnya tidak perlu,” kata Jayati Ghosh, profesor di Departemen Ekonomi di bawah University of Massachusetts Amherst. hosh memperingatkan jika Fed AS terus menaikkan suku bunga, seluruh dunia akan mengalami stagflasi.

Selengkapnya »

Tekan Infasi Pangan

Tingkat inflasi pangan Indonesia dinilai sudah cukup tinggi. Butuh kerja sama para pemangku kepentingan untuk menekan inflasi pangan yang pada Juli 2022 sudah mencapai dua digit secara tahunan. Bank Indonesia (BI), pemerintah pusat dan daerah, serta para pemangku kepentingan lainnya bertekad memperkuat sinergi melalui Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (Gernas PIP). Melalui gerakan itu, BI berharap inflasi pangan Juli 2022 yang sebesar 11,47 persen terhadap Juli 2021 (year on year/yoy), bisa ditekan hingga ke level 5-6 persen.

Selengkapnya »

Ekonomi Diprediksi Tetap Melaju Kencang di Kuartal III

Ekonomi Indonesia diprediksi tetap melaju kencang di kuartal III tahun ini, setelah mencetak kinerja impresif kuartal II, dengan pertumbuhan 5,44%, di atas proyeksi analis dan sejumlah kalangan. Kuartal III tahun ini, ekonomi diprediksi tumbuh 5,95%, lalu melambat menjadi 4,45% pada kuartal IV. Di sisi lain, pemerintah memastikan, tambahan anggaran subsidi dan kompensasi energi dalam APBN 2022 menjadi Rp 502,4 triliun dari Rp 152,1 triliun cukup untuk mencegah kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis solar dan Pertalite hingga akhir tahun. Dengan demikian, inflasi dan daya beli masyarakat tetap terjaga.

Selengkapnya »

Pemerintah Tampung Masukan Harga Tiket Taman Nasional Komodo

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyatakan, pemerintah menampung berbagai masukan dari para pelaku wisata dan ekonomi kreatif di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (Nusa Tenggara Timur), terkait kenaikan harga tiket masuk Taman Nasional Komodo sebesar Rp 3,75 juta. Pemerintah telah memutuskan pemberlakuan harga tiket itu ditunda hingga 1 Januari 2022. “Diskusi ini memegang peranan penting sehingga ada solusi yang menguntungkan bagi berbagai pihak terkait. Kita juga ingin agar upaya konservasi dan upaya pemulihan ekonomi ini bisa dilakukan secara beriringan,” ujar Menparekraf dalam keterangan weekly press briefing, Jakarta, Selasa (9/8).

Selengkapnya »

Perubahan Iklim Berpotensi Rugikan Ekonomi RI Rp544 Triliun

Perubahan iklim yang mengancam planet Bumi harus segera diatasi melalui berbagai kebijakan ketahanan iklim agar mampu menghindari potensi kerugian bagi umat manusia. Apalagi, baik Indonesia maupun global saat ini memiliki triple planetary crisis, yaitu perubahan iklim, polusi, dan hilangnya keanekaragaman hayati yang akan mengancam masa depan Bumi dan manusia. Direktur Lingkungan Hidup Kementerian PPN/Bappenas, Medrilzam, menyebutkan potensi kerugian ekonomi Indonesia akibat adanya perubahan iklim, jika tidak ada intervensi kebijakan, mencapai 544 triliun rupiah sepanjang 2020 sampai 2024. Ancaman paling nyata dari dampak climate change ini adalah ketersediaan pangan.

Selengkapnya »

Menteri Investasi: Pertumbuhan Ekonomi 2022 Bisa di Atas 5 Persen

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2022 akan berada di atas 5 persen, demikian pula realisasi investasi yang diyakininya akan mampu mencapai target Rp 1.200 triliun.”Tadi saya baru selesai rapat kabinet dengan Presiden. Untuk 2022 kita optimis, Insya Allah kita optimis untuk bisa mencapai target pertumbuhan di atas 5 persen untuk pertumbuhan ekonomi dan investasi Insya Allah tercapai Rp 1.200 triliun,” katanya dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (8/9/2022).

Selengkapnya »

Mempertahankan Surplus Beras

Di tengah tingginya inflasi harga pangan, Kementan, BPS, dan Badan Pangan Nasional merilis hasil Survei Cadangan Beras Nasional Tahun 2022 (SCBN22) pada 8 Agustus 2022. SCBN22 untuk mengetahui jumlah eksisting stok beras nasional terkini. Hasil SCBN22 menjelaskan, periode 2019 sampai 2022 surplus rata-rata beras per tahun 29,5 juta ton. Rata-rata konsumsi beras per tahun 27,13 juta ton. Secara kumulatif, surplus beras 2019 hingga 2022 sebesar 9,48 juta Ton. Peningkatan produktivitas padi dalam empat tahun belakangan dipengaruhi faktor nonteknis (sosial ekonomi) dan faktor teknis (biofisika). Faktor nonteknis meliputi peningkatan pengetahuan dan pengalaman petani khususnya dalam menghadapi perubahan iklim. Sedangkan faktor teknis (biofisika) seperti kualitas dan ketersediaan air serta jaringan irigasi.

Selengkapnya »
Search