Situasi Global Semakin Sulit, Jokowi: 66 Negara Rentan Kolaps
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, berdasarkan informasi dari lembaga-lembaga internasional, sebanyak 66 negara saat ini berada pada posisi rentan kolaps. Bahkan, sebanyak 345 juta orang di 82 negara menderita kekurangan akut dan kelaparan karena adanya krisis pangan. Selain itu, sebanyak 28 negara di dunia saat ini mengantre meminta bantuan kepada International Monetary Fund (IMF) karena ketidakpastian global yang terjadi.