Komisioner KPU RI August Mellaz mengatakan, KPU tidak punya pretensi apapun terhadap pihak yang akan menjadi pelaksana debat, termasuk media penyelenggara (2/1/2024). Ini seperti halnya saat KPU mengundang televisi lain pada debat perdana capres dan cawapres. KPU mengaku telah menerima surat dari TKN yang menyatakan keberatan dan usulan mengenai media penyelenggara debat.
Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengaku telah bersurat ke KPU agar televisi penyelenggara debat capres pada Minggu (7/1/2024) nanti, tidak dimonopoli MNC Group. Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid mengatakan, permintaan itu guna pemerataan serta check and balance antara satu grup TV dengan grup lain. Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Timnas Amin) juga telah meminta KPU tidak menjadikan MNC Group sebagai penyelenggara penyiaran debat.