Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Wang Wenbin menyebut Cina telah menandatangani kerja sama “Belt and Road Initiative” (Inisiatif Sabuk dan Jalan atau BRI) dengan sebanyak 22 negara Arab. “Cina telah menandatangani dokumen kerja sama Sabuk dan Jalan dengan 22 negara Arab atau seluruh negara dalam Liga Arab, sudah seluruhnya,” kata Wang Wenbin dalam konferensi pers rutin di Beijing, Cina pada Rabu (6/12/2023).
“Selama satu dekade terakhir, Cina dan negara-negara Arab menjadi mitra alami dalam kerja sama Sabuk dan Jalan, telah mencapai kemajuan luar biasa. Volume perdagangan Cina-Arab pada 2022 melebihi 430 miliar dolar AS atau dua kali lipat dibandingkan satu dekade lalu,” ujar Wang Wenbin. Dari jumlah tersebut, Cina mengimpor 270 juta ton minyak mentah dari negara-negara Arab, yang merupakan setengah dari total impor Cina.
“Dalam dekade terakhir juga telah terjadi lonjakan investasi dua arah antara Cina dan negara-negara Arab. Kedua belah pihak telah melaksanakan lebih dari 200 proyek besar di bawah kerangka BRI dan hasil kerja sama tersebut telah memberikan manfaat bagi hampir dua miliar orang di kedua pihak,” jelas Wang Wenbin. BRI, sebut Wang Wenbin, telah menjadi kesepakatan internasional yang penting dan platform utama bagi kerja sama internasional, memberikan dukungan kuat untuk membangun komunitas Cina-Arab dengan masa depan bersama.