Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melaporkan nilai indeks kepercayaan industri (IKI) pada Agustus 2023 melambat 0,09 poin dibandingkan dengan Juli 2023. Tercatat, IKI pada bulan ini berada di angka 53,22, lebih rendah dibandingkan bulan lalu sebesar 53,31.
Juru Bicara Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Febri Hendri Antoni Arif mengatakan meski demikian, IKI Agustus masih cukup ekspansif. “IKI Agustus ada pada fase ekspansi yakni pada titik 53,22, melambat 0,09 poin dibanding Juli 2023 yakni sebesar 53,31,” katanya dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Perindustrian, Jakarta Selatan, Kamis (31/8), dikutip dari detik finance. Dalam hal ini, sektor industri dengan ekspansi yang paling tinggi adalah subsektor kendaraan bermotor dan trailer, alat angkut lainnya, dan subsektor minuman.
Sementara yang masih kontraksi adalah industri tekstil, lalu industri kayu, barang dari kayu dan gabus, dan industri pakaian jadi atau konveksi. Febri menjelaskan kepercayaan industri pengolahan yang ekspansif ini disebabkan oleh seluruh indeks variabel pembentuk IKI yang mengalami ekspansi, misalnya variabel Pesanan Baru pada Agustus yang berada di level 53,22.
Lalu, variabel Produksi yang berada di level 54,13, dan variabel Persediaan Produk di level 51,85.