Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD meminta agar Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan atau BPKP masuk mengawasi proyek pembangunan menara BTS 4G di Kementerian Komunikasi dan Informatik yang diduga dikorupsi. Menurutnya, selama ini pengawas eksternal seperti BPKP dilarang masuk oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika. Mahfud yang kini juga menjabat sebagai Pelaksana Tugas Menkominfo menjelaskan, aspek pencegahan korupsi pada proyek pembangunan menara BTS 4G ini tidak berjalan, karena aparat penegak hukum seperti Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), BPKP, Kejaksaan, dan Kepolisian, harus mendapatkan izin dari Kemenkominfo jika ingin masuk mengawasi. Jika tidak mendapatkan izin dari Kemenkominfo, mereka tidak boleh masuk dan mengawasi.
“Satu hal yang menyebabkan (korupsi) ini terjadi karena di kantor (Kementerian) Kominfo ini BPKP tidak boleh masuk. Memang, aturannya tidak harus masuk, tetapi boleh meminta pendampingan. Beberapa kementerian aman (dari kasus korupsi) karena sebelum memulai satu proyek minta BPKP audit dulu. Di sini, mau masuk tidak boleh,” ujar Mahfud saat konferensi pers bersama di Kemenkominfo, Jakarta, Selasa (23/5/2023). Dari Badung, Bali, Wakil Presiden Ma’ruf Amin juga mendukung agar setiap proyek, termasuk proyek menara BTS 4G ini, dilakukan pengawasan sejak tahap perencanaan, sehingga pengawasan tidak hanya dilakukan setelah terjadi korupsi. “Jika pengawasan dilakukan sejak perencanaan, diharapkan saat pelaksanaan program tidak terjadi penyimpangan yang terlalu jauh,” ucapnya seusai membuka 18th Asia Media Summit di kawasan Nusa Dua, Badung, Selasa (23/5).
Dugaan korupsi pada proyek pembangunan menara BTS 4G dan infrastruktur pendukung terdiri dari lima paket yang dikerjakan oleh Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kemenkominfo pada 2020-2024, ini ditaksir merurigakan negara sebesar Rp 8,032 triliun. Hingga Selasa (23/5), Kejaksaan Agung kembali menetapkan seorang tersangka dalam kasus ini, yakni Windy Purnama yang ditangkap di Yogyakarta.