Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan (27/4/2023). Pertemuan tersebut berlangsung sekira dua jam, dari sekira pukul 15.00 WIB hingga sekira 17.00 WIB. Selain bicara pariwisata, Sandiaga mengatakan bahwa pertemuannya dengan Jokowi juga membahas dunia politik.
Dalam pertemuan tersebut, Sandiaga menyebut dirinya mendapatkan pandangan dari Jokowi soal kondisi ekonomi Indonesia yang terbilang lebih baik dari sejumlah negara. Pasalnya, negara-negara lain menghadapi potensi gagal bayar dan inflasi yang sangat tinggi, sedangkan ekonomi Indonesia tetap stabil bahkan tetap tumbuh. Sandiaga mengatakan kontestasi demokrasi Indonesia harus dikawal supaya narasinya sejuk, yang mempersatukan, yang tidak mempolarisasi. Sandiaga juga mengaku sependapat dengan Jokowi agar arah pembangunan yang sudah dikerjakan selama beberapa tahun terakhir harus tetap dilanjutkan.