India-Jepang Akan Gelar Latihan Militer Hadapi Ancaman China

India dan Jepang bakal menggelar latihan militer, termasuk latihan jet tempur, untuk melawan ancaman China yang terus meningkat di kawasan Indo-Pasifik. Rencana itu terungkap saat Menteri Pertahanan India Rajnath Singh bertemu dengan Menhan Jepang Yasukazu Hamada di Tokyo. Latihan tersebut bertujuan memperkuat kerja sama pertahanan. Namun, tak ada rincian kapan dan di mana latihan militer itu berlangsung.

India memperkuat militer untuk mengatasi apa peningkatan ancaman keamanan, termasuk dari China. New Delhi memperluas hubungan keamanan dengan Tokyo karena kedua negara Asia itu semakin waspada terhadap kekuatan militer China yang berkembang di Indo-Pasifik. Jepang dan India merupakan anggota kelompok QUAD. Kedua negara ini kerap mengadakan latihan militer tahunan di seluruh Indo-Pasifik untuk menunjukkan peningkatan kerja sama. Dalam pertemuan terpisah, Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida dan PM India Narendra Modi sepakat mempererat kerja sama untuk mempromosikan “Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka.”

China mengklaim hampir semua perairan kaya energi di Laut China Selatan. Mereka mendirikan pos-pos militer di pulau-pulau buatan itu. Di Laut Cina Timur, Beijing juga mengklaim sekelompok pulau tak berpenghuni yang dikelola Jepang.

Search