Korea Selatan Minta Bantuan China-AS Bujuk Korea Utara

Korea Selatan meminta bantuan China dan Amerika Serikat untuk membujuk Korea Utara meredam amarah negara komunis itu. Menteri Unifikasi Korsel Kwon Young Se menyampaikan dalam Sidang Nasional din Seoul bertekad melanjutkan upaya pemerintahannya membantu Korut secara ekonomi dan lainnya yang menjadi arah kebijakan Presiden Korsel Yoon Suk Yeol.

Kwon menyebut upayanya itu sebagai inisiatif yang berani dan komprehensif mencakup kebijakan ekonomi, politik, dan militer, demi denuklirisasi Korut. Ia menambahkan, pemerintah Korsel juga akan membuat persiapan untuk pembicaraan dengan Pyongyang melalui kerja sama antar-pemangku kepentingan. Korsel juga memfokuskan upayanya itu menggalang dukungan dari negara-negara lain.

Sebelumnya, Presiden Yoon juga telah menyatakan niat tersebut untuk menawarkan bantuan kepada Korut demi meredakan tensi antara kedua negara. Bantuannya berupa pangan, penguatan kerja sama ekonomi, hingga modernisasi fasilitas dan teknologi di Korut. Meski demikian, rezim Kim Jong Un tak merespons iktikad Yoon sejauh ini. Korut tetap melanjutkan dua uji coba rudal mereka ke Laut Kuning.

Search