Hari Ini Tim SAR Lanjut Cari 8 Korban Pesawat ATR

Pesawat carter jenis ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) jatuh di lereng Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan (Sulsel), Sabtu pekan lalu. Proses pencarian terhadap para korban hingga saat ini masih terus dilakukan tim SAR gabungan hingga hari ini, Rabu (21/1). Manifes pesawat itu adalah 7 awak penerbangan, dan tiga penumpang. Dua korban sudah ditemukan, sehingga hari ini tim SAR gabungan melakukan operasi pencarian atas delapan korban yang lain. Dari dua korban yang ditemukan, satu sudah berhasil dievakuasi ke rumah sakit, sementara lainnya masih proses mengangkat dari lereng. Direktur Operasi Basarnas RI, Laksamana Pertama TNI Yudhi Bramantyo mengatakan operasi SAR hari ini adalah menyelesaikan evakuasi satu korban yang masih dalam perjalanan serta melanjutkan pencarian terhadap 8 korban lainnya yang belum ditemukan.

Search