Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengklaim sudah memberikan tambahan kuota impor bahan bakar minyak (BBM) untuk operator stasiun pengisian bahan bakar minyak (SPBU) swasta periode 2026. Badan usaha (BU) hilir migas pun diklaim sudah mulai menerima BBM hasil impor sendiri. Akan tetapi, Kementerian ESDM enggan mengungkapkan berapa volume tambahan kuota impor BBM yang diberikan ke masing-masing operator SPBU swasta.
