Neraka di Beirut, Pejabat Hizbullah Lolos dari Plot Pembunuhan Israel

Seorang pejabat senior Hizbullah lolos dari upaya pembunuhan oleh Israel pada Kamis (10/10/2024) di Beirut. Sementara itu, serangan Israel di sana menewaskan 22 orang dan PBB menyatakan pasukan penjaga perdamaian di Lebanon selatan semakin berada dalam bahaya. Wafiq Safa, yang memimpin unit penghubung dan koordinasi Hizbullah yang bertanggung jawab berhubungan dengan badan-badan keamanan Lebanon, menjadi sasaran Israel pada Kamis malam, namun selamat dari serangan tersebut.

Sebelumnya, serangan udara Israel di pusat Beirut menargetkan setidaknya satu pejabat senior Hizbullah. Serangan Israel ini menghantam kawasan permukiman padat yang dipenuhi gedung apartemen dan toko di jantung Beirut, wilayah yang sebelumnya belum pernah diserang oleh Israel. Jumlah korban tewas meningkat dengan cepat, dan menjelang tengah malam Kementerian Kesehatan Lebanon melaporkan 22 orang tewas dan 117 terluka.

Pada Kamis malam, militer Israel mengeluarkan peringatan evakuasi baru untuk pinggiran selatan Beirut, termasuk gedung-gedung tertentu. Sebelumnya pada hari itu, Israel telah memperingatkan warga sipil Lebanon untuk tidak kembali ke rumah mereka di wilayah selatan guna menghindari bahaya akibat pertempuran.

Search