Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengingatkan pentingnya stabilitas ekonomi dan politik dalam mendukung keberlanjutan investasi di Indonesia. Sebab, kata Ma’ruf, investasi tidak akan berjalan jika ekonomi dan politik tidak stabil. Ma’ruf mendorong stabilitas ekonomi dan politik ini terus dijaga. Apalagi di tengah ancaman krisis global mulai pangan, krisis energi, hingga krisis keuangan yang berimbas kepada ketidakstabilan harga dan tingginya inflasi.
Namun demikian, Ma’ruf optimitis krisis itu akan mampu dilewati Indonesia. Selain itu, Ma’ruf juga menilai perlunya stabilitas dalam konteks penanaman modal (investasi) lebih dari sekadar terjaganya kondisi makro ekonomi dan kepastian hukum. Sebab, ada beberapa unsur yang kerap menjadi keluhan para investor.
Karena itu, dia menekankan, hal-hal yang penting dipastikan adalah terkait kejelasan regulasi, kelembagaan, kepastian ketersediaan lahan, kesiapan infrastruktur, koordinasi Pusat-Daerah, kapasitas SDM, serta peran sektor bisnis.