Kementerian Perdagangan (Kemendag) RI terus memperkuat upaya usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk bisa merambah pasar ekspor global. Upaya tersebut dilakukan dengan menggandeng jaringan loka pasar internasional Amazon melalui kerja sama Atase Perdagangan Manila dengan mitra Amazon untuk wilayah Filipina, ZendEase. Atase Perdagangan Indonesia untuk Manila Martin Pandapotan mengatakan, dengan memanfaatkan jaringan Amazon, peluang UMKM Indonesia untuk menjangkau pasar Filipina dan Asia Tenggara akan semakin luas. Hal ini disampaikan Martin dalam seminar bertajuk “Memasuki Pasar Ekspor melalui Amazon” di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Bumi Serpong Damai (BSD), Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (12/10/2024), dalam rangkaian Trade Expo Indonesia (TEI
Martin menambahkan, melalui kerja sama ini, Amazon menawarkan berbagai kemudahan bagi UMKM yang berorientasi ekspor. Kemudahan-kemudahan yang ditawarkan mulai dari proses pendaftaran hingga pengelolaan toko daring. Adapun Filipina merupakan salah satu negara di kawasan Asia Tenggara dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat. Martin mengatakan, tingkat konsumsi masyarakat Filipina juga terus meningkat, terutama untuk produk-produk Indonesia yang berkualitas dan memiliki keunikan tersendiri.