PDPI: Pandemi di Indonesia Bisa Jadi Endemi Tiga Bulan Lagi

Ketua Pokja Infeksi Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI), dr Erlina Burhan mengatakan, status pandemi Covid-19 di Indonesia bisa berganti menjadi endemi tiga bulan lagi. Sebab, kini Indonesia sudah tiga bulan memenuhi lima syarat endemi dari Kementerian Kesehatan.

Adapun lima syarat menuju endemi itu disampaikan Kemenkes sejak Maret lalu. Pertama, tingkat penularan di masyarakat harus kurang dari satu. Kedua, rasio kasus positif Covid-19 atau angka positivity rate harus kurang dari lima persen. Ketiga, tingkat perawatan rumah sakit harus kurang dari lima persen.

Keempat, angka kematian warga akibat Covid-19 atau fatality rate harus kurang dari tiga persen. Kelima, level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) harus pada transmisi lokal level tingkat satu.

Search