Para pakar penyakit menular mendesak Organisasi Kesehatan Dunia (WHO dan negara dunia segera mengatasi wabah cacar monyet, yang saat ini setidaknya telah menyebar di 20 negara. Meskipun cacar monyet tidak menular atau berbahaya seperti Covid-19, para pakar berpendapat bahwa pemerintah dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) tidak boleh mengulangi kesalahan langkah awal pandemi Covid-19 yang menunda deteksi kasus, membantu penyebaran virus.
Para ilmuwan menyampaikan, perlu ada panduan yang lebih jelas tentang bagaimana orang yang terinfeksi harus mengisolasi diri. Saran yang lebih eksplisit tentang bagaimana melindungi orang yang berisiko sangat diperlukan. Otoritas juga perlu meningkatkan pengujian dan pelacakan kontak.
Lebih dari 300 kasus yang diduga dan dikonfirmasi cacar monyet, telah dilaporkan bulan ini. Sebagian besar berada di Eropa daripada di negara-negara Afrika Tengah dan Barat di mana virus itu endemik. Tidak ada kematian yang dilaporkan dalam wabah saat ini.