Hasil riset menunjukkan bahwa rata-rata kecepatan internet 4G turun pada pagi hari selama bulan Ramadhan dibandingkan hari-hari biasa. Data tersebut berasal dari perusahaan analitik seluler global OpenSignal melalui publikasi “How Ramadan affects mobile network experience” yang disiarkan Selasa (14/3/2023) . Berdasarkan penelusuran OpenSignal, rata-rata kecepatan internet di negara-negara dengan populasi Muslim yang besar, termasuk Indonesia, mengalami penurunan pada pukul 03.00 sampai 06.00 pada bulan Ramadhan 2022.
Pada rentang waktu tersebut, banyak orang yang bangun dan mengakses internet sehingga lalu lintas internet naik dan menyebabkan kecepatan unduhan turun. Perubahan kebiasaan berinternet selama bulan Ramadhan, menurut OpenSignal, menunjukkan pergeseran kebiasaan masyarakat selama bulan suci tersebut.