Dewan Pertimbangan Presiden

DEWAN PERTIMBANGAN PRESIDEN

Mahfud MD: Separuh Masalah Bangsa Tuntas Jika Penegakan Hukum Baik

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengatakan setengah permasalahan bangsa tuntas jika penegakan hukum dilakukan dengan benar. Hal ini diungkapkan Mahfud Md saat memberi sambutan dalam acara pengukuhan Profesor Siti Marwiyah sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Hukum Tata Negara pada Fakultas Hukum Universitas Dr. Soetomo di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu, 16 September 2023.

Mahfud menjelaskan terdapat dua dasar utama yang harus ada dalam upaya penegakan hukum di Indonesia. Pertama adalah kepastian hukum bagi dunia usaha, antara lain pebisnis dan pelaku investasi serta kalangan atas lainnya. Yang kedua, perlindungan hukum untuk masyarakat bawah. Mahfud berpendapat tidak adanya kepastian hukum ini menjadi salah satu alasan utama kenapa nilai Indonesia di mata dunia internasional jatuh dalam hal pemberantasan korupsi. “Ini yang sedang kami tangani sekarang,” kata mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini.

Mahfud MD juga menjelaskan permasalahan hukum di Indonesia justru terjadi di tengah makin banyaknya sarjana hukum, termasuk guru besar ilmu hukum. Oleh karena itu, menurut Mahfud, yang perlu dikedepankan bukan hanya mempelajari teori-teorinya, melainkan mengasah moralitasnya. Jika hanya fokus pada teori, ujar Mahfud, maka mahasiswa ilmu hukum bisa jadi akan lebih pintar dari dosennya. Mahfud mengungkapkan itu terjadi karena mahasiswa bisa lebih cepat mendapatkan sumber literatur di internet dibanding harus mendengarkan penjelasan dosen.

Search