Kembangan Industri Halal, Banten akan Optimalisasi KDEKS

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten berkomitmen mengoptimalkan potensi industri halal melalui Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS).

Sebelumnya, tim Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) dipimpin oleh Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Ekonomi dan Peningkatan Daya Saing, Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres) Guntur Iman Nefianto bersama rombongan mengunjungi Pemprov Banten. Al Muktabar mengatakan, kedatangan rombongan itu guna memastikan kesiapan Pemprov Banten, khususnya dalam hal regulasi, untuk bisa bersama-sama mengembangkan potensi industri halal.

Al Muktabar mengatakan, agenda KDEKS utamanya lebih kepada mempersiapkan kebijakan besar yang bisa mengakses sektor perekonomian yang berbasis syariah. Maka dari itu, kata dia, KDEKS akan diisi oleh orang-orang yang mempunyai kemampuan teknis dan manajerial, serta mempunyai kontribusi dalam pembangunan di Banten utamanya dalam hal perekonomian syariah. Menurutnya, di Provinsi Banten sudah ada satu kawasan industri halal yang berkembang di Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang

Search