Presiden Joko Widodo mengatakan pengentasan stunting atau gagal tumbuh mesti ditangani sejak pra-pernikahan. Edukasi terhadap calon pengantin pun didorong.
“Stunting tidak hanya urusan gizi anak, tapi dimulai dari calon pengantin harus disiapkan agar mereka (calon pengantin) tahu apa yang harus disiapkan sebelum nanti menikah dan sebelum nanti hamil, sudah [harus] ngerti betul [calon pengantinnya],” kata Jokowi saat meninjau pelaksanaan program perbaikan stunting.
Sebelumnya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyindir penanganan stunting oleh Jokowi. “Pak Jokowi bilang stunting sudah mulai ada penurunan. Buat saya, saya tidak puas. Stunting harusnya tidak ada di republik ini dengan anemia. Titik. Bisakah itu dilakukan? Tentunya bisa,” ungkap Megawati, dalam webinar ‘Mencegah Stunting untuk Generasi Emas’, yang diselenggarakan pada Kamis tanggal 17 Maret 2022 lalu.