Distribusi Peralatan Sekolah Rakyat Masih Berlangsung

Menteri Sosial (Mensos), Saifullah Yusuf menyatakan distribusi peralatan Sekolah Rakyat masih berlangsung ke berbagai daerah. Mensos meminta masyarakat memaklumi bila ada fasilitas yang belum lengkap. Mensos menyebut ada sekolah yang belum menerima komputer atau seragam. Beberapa perlengkapan masih dalam proses pengiriman dan pengadaan.

Walaupun belum lengkap, sekolah tetap memulai kegiatan belajar secara bertahap. Pemerintah memastikan tenaga pengajar dan siswa sudah berada di lokasi. Mensos juga memastikan kurikulum sudah siap digunakan di seluruh Sekolah Rakyat. Penyusunan dilakukan bersama satuan tugas lintas kementerian. Termasuk oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen). Juga oleh Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikti).

Search