Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR menyatakan pemberian diskon tarif tol 3-5 April 2024 untuk mendukung mudik Lebaran 2024. Hal tersebut disampaikan Kepala BPJT Kementerian PUPR, Miftachul Munir di Jakarta, Kamis (4/4/24). “Diskon tarf Tol sebesar 20 persen merupakan inisiasi dari Badan Usaha Jalan Tol (BUJT), mereka yang memberikan diskon tarif bukan pemerintah. Dengan demikian, kami hanya memberi himbauan kepada BUJT agar memberikan dukungan untuk masa mudik Lebaran 2024,” kata Miftachul Munir.
Beberapa ruas jalan tol yang berada di dalam kawasan jalan tol BUJT diberikan diskon tarif tol . Antara lain ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar, Merak-Bakauheni, hingga Indralaya-Prabumulih. “Jadi kemungkinan spin off dari Hutama Karya Ruas Bakauheni-Terbanggi Besar juga akan diberikan diskon tarif sebesar 20 persen. Jadi menyambung dari Jakarta sampai Merak, kemudian dari Merak ke Bakauheni sampai Palembang – Indralaya-Prabumulih yang diberikan diskon tarif,” katanya.
Sedangkan untuk yang ke arah timur, dari Gerbang Tol Cikampek Utama sampai dengan Gerbang Tol Kalikangkung. Disitu ada dua ruas tol yakni Tol Kanci-Pejagan dan Pejagan-Pemalang juga diberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen