Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Prof. Abdul Mu’ti akan mengadakan pertemuan dengan Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo untuk membahas percepatan renovasi sekolah, yang menjadi program prioritas Presiden Prabowo Subianto. Sebelumnya, dalam rapat koordinasi di Sentul, Jawa Barat, Prof. Mu’ti sempat berdiskusi singkat mengenai kendala renovasi sekolah yang saat ini hanya melibatkan satu kementerian. Ia berharap program ini dapat dijalankan dengan pendekatan “double track“, melibatkan Kemen-PU dan Kemendikdasmen secara bersamaan, sehingga proses renovasi dapat diselesaikan lebih cepat. “Kami ingin mencari solusi agar upaya memperbaiki fasilitas pendidikan yang rusak bisa dilakukan lebih efektif,” ujar Prof. Mu’ti.
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka sebelumnya juga meminta Mendikdasmen untuk berkoordinasi dengan Kementerian PU guna mengatasi masalah sekolah rusak. Dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah, Gibran menegaskan pentingnya mempercepat renovasi fasilitas pendidikan, baik untuk sekolah negeri maupun swasta. “Jangan sampai ada lagi sekolah-sekolah yang roboh, bocor, atau rusak. Koordinasikan segera agar bantuan renovasi dapat tersalurkan dengan baik,” kata Gibran. Ia berharap kolaborasi antara kedua kementerian dapat memastikan perbaikan sarana pendidikan berlangsung lebih optimal dan merata.