Pemprov Kalsel Sudah Vaksinasi 15 Ribu Ekor Hewan Ternak untuk Tangkal PMK
Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalimantan Selatan telah melakukan vaksinasi terhadap sekitar 15 ribu ekor hewan ternak, dalam upaya menangkal wabah penyakit mulut dan kaki (PMK) di daerah itu. Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalimantan Selatan Suparmi di Banjarmasin, mengatakan, vaksinasi hewan ternak dengan target 43.900 dosis sudah dimulai
