Dewan Pertimbangan Presiden

DEWAN PERTIMBANGAN PRESIDEN

Agung Laksono mengunjungi Museum Bustanil Arifin dan Pasar Inpres Tanjung Barulak

gung Laksono, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) didampingi Walikota Padang Panjang, H. Fadly Amran mengunjungi Museum Bustanil Arifin yang merupakan Pusat Dokumentasi dan Informasi Kebudayaan Minangkabau (PDIKM) yang berada di Kota Padang Panjang pada hari Minggu, 14 November 2021. Kunjungan ini, diawali paparan singkat mengenai sejarah rumah adat minang dan kebudayaan minang.
Selanjutnya, Fadly Amran memaparkan rencana pembangunan pusat olahraga ( sport center ) di Kota Padang Panjang dengan sebagian dana pembangunan yang bersumber dari APBD. Pembangunan pusat olahraga ditargetkan dapat rampung sebelum diselenggarakannya Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Barat di Kota Serambi Mekkah tersebut. Dalam kesempatan itu, Fadly menyampaikan harapan pemerintah pusat dapat turut berkontribusi dalam proses pembangunan sport center.

Bertolak dari PDIKM, Agung melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Tanah Datar dan mengunjungi Pasar Inpres Tanjung Barulak yang terletak di Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar. Kondisi pasar inpres cukup memprihatikan, “pasar nagari membutuhkan perbaikan, semenjak dibangun belum pernah direnovasi” jelas Wali Nagari atau Kepala Desa Tanjung Barulak, Alva Enersi.

Dalam kesempatan tersebut, Agung berinteraksi dengan pedagang dan mencicipi Dendeng Salai yang merupakan produk khas daerah tersebut. Alva berharap rencana revitalisasi pasar dan pengembangan Dendeng Salai sebagai produk unggulan dapat terlaksana.

Search