Dewan Pertimbangan Presiden

DEWAN PERTIMBANGAN PRESIDEN

Peresmian Pabrik Biofarmasi PT Etana Biotechnologies Indonesia

Presiden Jokowi meresmikan Pabrik Biofarmasi PT Etana Biotechnologies Indonesia, di Kawasan Industri Pulogadung (JIEP), Jakarta, Jumat (07/10/222). Dalam kesempatan tersebut Sidarto Danusubroto, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) pun turut hadir.

Jokowi menegaskan, kehadiran produsen vaksin di dalam negeri ini sangat diperlukan untuk menghadapi kemungkinan datangnya pandemi di masa yang akan datang.

Jokowi pun mengapresiasi gerak cepat PT. Etana Biotechnologies Indonesia untuk menghasilkan vaksin COVID-19.

Jokowi memerintahkan kepada jajaran terkait, terutama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marinves) Luhut Binsar Pandjaitan serta Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin, untuk mendukung pengembangan industri biofarmasi guna mendukung terwujudnya kemandirian Indonesia di sektor farmasi.

Sumber: Sekretariat Kabinet

Search