Anggota Wantimpres, Mardiono, Agung Laksono, Putri Kus Wisnu Wardani, Sidarto Danusubroto, dan Soekarwo, mendengarkan penjelasan Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Diana Kusumastuti, mengenai perkembangan Pembangunan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP), di pendopo Titik Nol IKN Nusantara (4/8).
KIPP menjadi prioritas pembangunan untuk kawasan IKN Nusantara, termasuk diantaranya pembangunan Istana Presiden dan Wakil Presiden. Pembangunan kawasan IKN Nusantara diharapkan dapat memberikan kontribusi positif pada pembangunan daerah maupun pada level nasional.
Para pejabat yang turut hadir menyambut rombongan pada kegiatan ini diantaranya Kepala Otorita IKN Nusantara, Bambang Susantono, Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor, serta Plt. Bupati Penajam Paser Utara, Hamdam.