Anggota Dewan Pertimbangan Presiden, H.R Agung Laksono pada Senin, 6 Juni 2022 melakukan pertemuan dan diskusi dengan Direktur Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) membahas pengembangan destinasi wisata super prioritas Danau Toba di Indonesia. Dalam kesempatan tersebut Direktur Pemasaran Pariwisata BPODT, Wahyu Dito Galih Indharto menyampaikan perkembangan pembangunan Toba Caldera Resort yang akan dibangun dilahan seluas 386 Hektare.
Dalam kesempatan tersebut Agung juga melakukan kunjungan untuk melihat secara langsung atraksi kebudayaan di Huta Siallagan dan pengembangan UMKM di Kabupaten Samosir, Sumatera Utara didampingi oleh Bupati Samosir, Vandiko T Gultom.
Agung menilai kawasan Danau Toba mempunyai alam dan panorama yang indah dan luar biasa, serta didukung dengan budaya daerah yang sangat baik. Agung optimis prospek pengembangan wisata Danau toba ke depan akan mampu menjadi pendorong tumbuhnya industri pariwisata nasional dan memberikan manfaat bagi peningkatan perekonomian daerah setempat