Percepatan Pemulihan Ekonomi Melalui Pengembangan Kebijakan dan Program Kerja pada Sektor UMKM dan Ekonomi Kerakyatan

Pada hari Jumat, 22 Oktober 2021, Sekretaris Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Mohammed Ali Berawi didampingi Kepala Biro Data dan Informasi, Arfan Sahib, Tim Ahli dan Tim Kajian Wantimpres mengadakan pertemuan bersama Direktur Jendral Pembangunan Desa dan Perdesaan Sugito, Direktur Jenderal Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan Bambang Supriyanto, Dewi Yuliani, Plt. Sekretaris Ditjen PDP beserta jajarannya di kantor Dewan Pertimbangan Presiden.

Ali Berawi menyampaikan bahwa pertemuan ini dilakukan untuk membahas penguatan pembangunan desa dan perdesaan termasuk berbagai kebijakan dan program kerja untuk peningkatan pelayanan dasar, pembangunan sarana dan prasarana desa, pengembangan ekonomi desa dan pengembangan SDA dan lingkungan hidup yang berkelanjutan dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Hal ini dilakukan untuk mendorong masyarakat pedesaan untuk lebih produktif, mandiri dan berdaya guna.

Di lain pihak, kebijakan dan peran perhutanan sosial dalam meningkatkan ekonomi kerakyatan melalui distribusi dan pemanfaatan akses hutan sosial serta pembentukan kelompok usaha perhutanan sosial diharapkan dapat mempercepat pembangunan pusat ekonomi dan sentra produksi hasil hutan untuk pengentasan kemiskinan. Pembangunan lintas sektor yang terintegrasi memegang peranan penting bagi penciptaan lapangan kerja, peningkatan produktivitas dan nilai tambah produk desa.

Sebagai penutup, Ali Berawi juga menyatakan bahwa pengembangan ekonomi pedesaan melalui UMKM menjadi salah satu prioritas pembangunan nasional untuk memenuhi kebutuhan desa dengan produksi desa dan antar desa secara mandiri dan swasembada sehingga ekonomi biaya tinggi dapat ditekan untuk meningkatkan kemampuan daya beli dan kesejahteraan masyarakat.

Search