Kunjungan Kerja Anggota WANTIMPRES ke Republik Slowakia

Pada tanggal 20 September 2018, Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (WANTIMPRES) menghadiri acara pagelaran seni budaya Indonesia di Bratislava, Slowakia, yang merupakan salah satu agenda kunjungan kerja luar negeri beliau selama berada di Republik Slowakia pada tanggal 18 s.d. 22 September 2018. Acara tersebut diadakan dalam rangka merayakan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-73 dan 25 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Slowakia, yang diselenggarakan oleh Kedutaan Besar RI di Slowakia.
Dalam acara tersebut hadir sekitar 200 undangan yang terdiri dari pejabat pemerintah (seperti Wakil Menteri Pendidikan, Wakil Menteri Ekonomi dan Kepala Kantor Kepresidenan Slowakia), anggota parlemen, 25 duta besar negara sahabat, kalangan pendidikan, pengusaha, media dan alumni penerima beasiswa Indonesia. Dalam sambutannya, Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar menyampaikan bahwa kedua negara telah menjalin hubungan dan kerja sama di berbagai sektor dengan ditunjukannya saling kunjung pejabat pemerintah, anggota parlemen, misi dagang, dan kalangan akademisi. Hal ini memperlihatkan bahwa kedua negara berperan aktif dalam mengembangkan dan memperkuat hubungan bilateralnya. (AD)

Search