Sidarto Danusubroto, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden, dalam kunjungan kerja ke Polda (Jawa Barat) Jabar didampingi oleh Sudiman Tarigan, Sekretaris Anggota Wantimpres pada dialog kebangsaan bersama seluruh Jajaran Polda Jawa Barat (Jabar) bertempat di Aula Herman Sudjanadiwirja Mapolda Jabar, pada Hari Kamis, 13 Juli 2023.
Dialog kebangsaan bersama seluruh Jajaran Polda Jabar dibuka oleh Kapolda Jabar, didampingi oleh Wakil Kapolda Jawa Barat, dan dihadiri segenap pejabat Utama Pamen dan Pamma Polda Jawa Barat, Kapolrestabes, 3 Kapolresta dan 19 Kapolres Polda Jabar. Acara ini dimaksudkan sebagai bekal, acuan dan dijadi pijakan untuk mengoptimalkan upaya langkah nyata jajaran Polda Jabar dalam merawat Kebhinekaan sehingga terwujud harmonisasi masyarakat dan terjaganya stabilitas kamtibnas serta mendukung dan menyukseskan pembangunan serta agenda-agenda pemerintah di Provinsi Jabar.
Sidarto Danusubroto menyampaikan bahwa Kebhinekaan adalah sebuah anugerah dari Yang Maha Kuasa. Indonesia yang pluralistik, multikultural, multietnik, dan multiagama adalah suatu keniscayaan yang harus dirawat dan dijaga keharmonisannya. Kebhinekaan Indonesia adalah aset berharga yang menyimpan berbagai kekayaan lokal yang menjadi modal bagi kemakmuran dan kesejahteraan bangsa.
Indonesia menjadi negara peringkat ke-4 dunia melaksanakan vaksinasi Covid-19. Namun ada tugas penting lainnya yang tidak boleh kita lupakan, yaitu melaksanakan VAKSINASI IDEOLOGI, karena bangsa kita saat ini juga menghadapi serangan virus lain yang sangat ganas dan berbahaya, yaitu Intoleransi, Radikalisme, dan Terorisme (IRT).
Pertumbuhan dan penyebaran intoleransi, radikalisme, dan terorisme, dapat dihambat jika bangsa Indonesia memiliki fondasi yang kokoh dan benteng yang kuat. Hal ini dapat dilakukan dengan cara memberikan pemahaman yang baik dan benar tentang Empat Pilar Kebangsaan kepada generasi penerus bangsa. Empat Pilar Kebangsaan adalah: Pancasila sebagai Dasar Negara dan pandangan hidup Bangsa Indonesia; UUD 1945 sebagai konstitusi negara; Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai bentuk negara yang merupakan komitmen seluruh bangsa Indonesia
Lebih lanjut, Sidarto Danusubroto mengatakan bahwa tugas dan tanggungjawab Anggota Polri juga sangat beragam. Berikanlah yang terbaik dari potensi yang dimiliki untuk bangsa dan negara dengan tetap mengedepankan sikap profesional, integritas, dan karakter yang positif serta dilandasi oleh akhlak yang baik. Tantangan yang dihadapi tentunya tidak ringan. Namun jika berpedoman kepada sikap PRESISI yang menjadi motto Polri, para anggota akan tetap berdiri teguh dan tidak terpengaruh oleh banyaknya masalah, persoalan, tantangan, maupun godaan dalam menjalankan tugas pengabdiannya.