Ridwan Kamil Ungkap Uji Coba Kereta Cepat Jakarta Bandung Mulai Dilaksanakan 

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan uji coba pengetesan kereta cepat Jakarta Bandung mulai dilaksanakan hari Senin (15/5/2023). Ia berharap kereta cepat dapat mulai beroperasi sesuai target Agustus mendatang. Ia mengungkapkan, pengetesan kereta cepat Jakarta Bandung akan dilaksanakan pada pekan ini. Ridwan Kamil meminta dukungan dari seluruh warga masyarakat yang terlewati oleh jalur kereta cepat Jakarta Bandung. 

Ridwan Kamil menyebut kehadiran kereta cepat Jakarta Bandung merupakan inovasi dan hadiah luar biasa. Pembangunannya memakan biaya yang tidak murah dan menjadi perhatian internasional selama proses pengetesan. 

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) meminta masyarakat turut serta menjaga kelancaran proses salah satu tahapan penting operasional Kereta Api Cepat Jakarta Bandung (KCJB), yaitu commissioning test atau tes fungsi. Untuk membantu kelancaran proses tersebut, masyarakat diminta tidak beraktivitas di jalur KCJB. Sebab hal itu berpotensi membahayakan pelaksanaan commissioning test. General Manager Corporate Secretary KCIC Rahadian Ratry dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (12/5/2023), mengatakan, meski sepanjang jalur KCJB sudah diberi pagar dan kawat berduri, masyarakat tetap diminta ikut menjaga sarana dan prasarana salah satu proyek strategis nasional itu. 

Search