Heru : Jakarta Berubah Sebagai Kota Global Usai IKN Pindah

Jakarta akan berubah menjadi kota global usai ibu kota negara pindah ke IKN. Hal tersebut disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono. “Nantinya fungsi dari Jakarta sebagai ibu kota negara akan segera beralih ke IKN. Kami Pemprov DKI terus mendukung penuh pemindahan IKN dengan melakukan transformasi menjadi kota global,” kata Heru Budi dalam keterangannya, Senin (10/4/2023).

Dalam hal ini, ia mengajak Bappenas dan Kemendagri untuk menjaga kota global ini. Hal ini dilakukan agar sesuai dengan syarat-syarat Jakarta sebagai kota global.”Kepada rekan-rekan Bappenas dan Kemendagri agar bisa membantu kami untuk menjaga kota global ini. Sehingga poin-poin sebagai kota global bisa kami bisa dapatkan,” ujar Heru.

Ia juga berkomitmen akan memenuhi pencapaian indeks untuk transformasi Jakarta ke kota global. Selain itu, Heru juga meminta dukungan dari seluruh pemangku kebijakan pembangunan di Jakarta.

Search