Menkes: Kasus Covid-19 Sudah Capai Puncak

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan, kenaikan kasus Covid-19 saat ini sudah mencapai puncaknya. Menurut dia, hal tersebut diukur dari kenaikan positivity rate. Saat ini, angka positivity rate di seluruh daerah sudah mengalami penurunan. Sehingga diprediksi dalam dua pekan ke depan, jumlah kasus Covid-19 akan mengalami penurunan. Dia juga menjelaskan, penularan dari sub varian Omicron XBB dan BQ.1 saat ini sudah mencapai 80 persen dari keseluruhan varian yang ada.

Lebih lanjut, Budi mengatakan, masyarakat yang belum mendapatkan vaksin Covid-19 memiliki tingkat risiko keparahan gejala maupun kematian yang tinggi. Ia pun menyebut sebanyak 74 persen pasien positif yang dirawat di rumah sakit belum mendapatkan vaksin booster. Sedangkan 84 persen pasien Covid-19 yang meninggal juga diketahui belum mendapatkan vaksin booster.

Direktur Jenderal P2P Kemenkes Maxi Rein Rondonuwu menambahkan, saat ini Kemenkes sedang memfokuskan diri untuk mengejar cakupan booster pertama atau dosis ketiga vaksin bagi masyarakat umum yang masih rendah. Kemenkes juga memetakan daerah yang cakupan vaksinasinya masih rendah dan mendistribusikannya bersama TNI/Polri.

  

Search